Semarang Night Carnival 2014

Mei 06, 2014


Perayaan ulang tahun kota Semarang yang ke -467 diadakan secara meriah tahun ini dengan mengusung tema Light of miracle. Perayaan ini dinamakan Semarang Night Carnival atau lebih dikenal dengan singkatan SNC. Sabtu 03 mei 2014 tepatnya perayaan SNC diadakan dengan menampilkan kostum-kostum warna-warni yang dilengkapi dengan lampu LED sehingga menambah menariknya perayaan tersebut. Kostum yang dipakai bermacam-macam dengan tema Beauty of Fire, Beauty of Water , Sparkling of earth dan Glow in the Sky. Peserta yang ikut memeriahkan SNC ini terdiri dari para pelajar, mulai dari SD, SMP, SMA hingga Mahasiswa dan juga Sanggar seni yang ada di kota semarang. Acara ini di mulai pukul 19.00 WIB dengan rute Jl. Pemuda-Jl. Pandanaran hingga Simpang lima. SNC 2014 ini di hadiri oleh Gubernur Jawa Tengah Bapak. Ganjar Pranowo dan di dampingi Walikota Semarang Bapak. Hendrar Prihadi serta dinas pariwisata kota semarang. Sesaat acara di mulai hujanpun turun, pengunjung yang awalnya memadati jalan-jalan yang akan di lalui ahirnya membubarkan diri dan memilih untuk berteduh. Meski demikan, peserta perayaan hari jadi Kota Atlas ini tetap berlangsung meriah dan peserta pun tetap menampilkan peragaan kostum-kostum yang di gunakannya dengan senyum penuh semangat. Ada beberapa peserta yang memilih untuk berteduh sambil menunggu giliran tampil. SNC ini diadakan setiap tahun sekali saat HUT kota semarang.


Setelah hujan reda, pengunjung termasuk saya mulai memadati kembali rute yang akan di lalui oleh peserta SNC. Banyak pengunjung yang mengabadikan momen tahunan ini. Ada yang berfoto bersama dengan peserta, ada juga yang mengambil gambar saat peserta tampil dan merekam perayaan SNC ini. Dan ini beberapa foto yang saya ambil saat ikut melihat perayaan SNC.





You Might Also Like

0 komentar